Perkembangan Pariwisata Banten Juni 2024 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Tangerang

Untuk Mendapatkan Data BPS, Silakan Datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Tangerang

Jumlah Penduduk Miskin Tahun 2023 di Kabupaten Tangerang Sebesar 276,33 (ribu jiwa) ; Indeks Pembangunan Manusia Tahun 2023 di Kabupaten Tangerang Sebesar 75,56

Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) Tahun 2023 di Kabupaten Tangerang Sebesar 5,18% ; Jumlah Penduduk Tahun 2023 di Kabupaten Tangerang Sebesar 3.362,61 (ribu jiwa)

Perkembangan Pariwisata Banten Juni 2024

Tanggal Rilis : 5 Agustus 2024
Ukuran File : 3.07 MB

Abstraksi

·   Jumlah kunjungan wisman melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta di Banten pada Juni 2024 sebanyak 213.200 kunjungan. Jumlah ini meningkat sebesar 5,77 persen dibandingkan Mei 2024 (m-to-m) dan meningkat 32,33 persen dibandingkan bulan yang sama tahun sebelumnya (y-on-y).

·  Wisman yang berkunjung ke Banten pada Juni 2024 didominasi oleh wisman yang berasal dari Tiongkok (20,10 persen), Malaysia (12,59 persen), dan Singapura (9,20 persen).

·   Secara kumulatif, kunjungan wisman pada Januari hingga Juni 2024 sudah mencapai 1.078.720 kunjungan, meningkat 34,89 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2023.

·  TPK hotel berbintang di Banten pada Juni mencapai 58,23 persen. Angka ini naik sebesar 2,20 poin persen dibandingkan Mei 2024 (m-to-m) dan meningkat 8,07 poin persen dibandingkan bulan yang sama tahun sebelumnya (y-on-y).

·   RLMT hotel berbintang (tamu asing dan Indonesia) di Banten pada Juni 2024 mencapai 1,41 hari. Lama hari menginap ini naik 0,05 hari dibandingkan bulan Mei 2024 (m-to-m) dan menurun 0,03 hari dibandingkan bulan yang sama tahun 2023 (y-on-y).

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Tangerang (Statistics of Tangerang Regency)Alamat : Jl. Ki Mas Laeng No.36 Tigaraksa - Tangerang 15720 Telp/Faks: (021) 5996105 Email : bps3603@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik